Penandatanganan Deklarasi Janji Kinerja 2025 BPS se-Provinsi Jambi - News - BPS-Statistics Indonesia Jambi Province

Layanan Permintaan Data BPS Provinsi Jambi dapat diakses melalui chat center whatsapp 0811 7434 292 dan Saran dan pengaduan dapat disampaikan melalui email pengaduan1500@bps.go.id Terima kasih

Bagi para pengguna data BPS, yuukk berpartisipasi pada Survei Kebutuhan Data melalui link berikut http://s.bps.go.id/SKDJambi2025 Jawaban Anda sangat membantu untuk meningkatkan kualitas pelayanan kami. Terima kasih.

Penandatanganan Deklarasi Janji Kinerja 2025 BPS se-Provinsi Jambi

Penandatanganan Deklarasi Janji Kinerja 2025 BPS se-Provinsi Jambi

January 31, 2025 | Other Activities


Bertempat di Aula BPS Provinsi Jambi, seluruh Kepala BPS Kabupaten/Kota se-Provinsi Jambi beserta Kepala BPS Provinsi Jambi dan Kepala Bagian Umum BPS Provinsi Jambi, menandatangani Deklarasi Janji Kinerja 2025 pada Jumat, 31 Januari 2025. Deklarasi Janji Kinerja ini merupakan komitmen bersama BPS se-Provinsi Jambi untuk senantiasa bekerja sesuai dengan nilai inti ASN berAKHLAK, menjalankan Reformasi Birokrasi menuju BPS yang lebih baik, menolak gratifikasi, terus berupaya menjadi satker Zona Integritas menuju WBK/WBBM serta siap menjadi teladan di lingkungan kerja masing-masing.


Disaat yang bersamaan juga dilakukan penetapan dan penandatanganan Perjanjian Kinerja (PK) 2025 yang melibatkan Kepala BPS Kabupaten/Kota dan ketua tim kerja di BPS Provinsi Jambi, yang berisi target kegiatan yang harus dicapai dalam tahun 2025.

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi

(Statistics of Jambi Province)

 Jl.A. Yani No.4 Telanaipura Jambi

 Indonesia

Telp (62-741) 60497 Mailbox : bps1500@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia