Menuju Data Yang Berkualitas di Era Big Data - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi

Layanan Permintaan Data BPS Provinsi Jambi dapat diakses melalui chat center whatsapp 0811 7434 292 dan Saran dan pengaduan dapat disampaikan melalui email pengaduan1500@bps.go.id Terima kasih

Bagi para pengguna data BPS, yuukk berpartisipasi pada Survei Kebutuhan Data melalui link berikut http://s.bps.go.id/SKDJambi2025 Jawaban Anda sangat membantu untuk meningkatkan kualitas pelayanan kami. Terima kasih.

Menuju Data Yang Berkualitas di Era Big Data

Menuju Data Yang Berkualitas di Era Big Data

2 Agustus 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Satu kunci untuk dapat memenangkan persaingan antar negara adalah dengan memiliki data yang strategis, akurat dan berkualitas. Data yang mampu menjawab tantangan zaman. Ada korelasi yang tegas antara kemampuan tumbuh suatu negara dengan ketersediaan data yang berkualitas. Dalam hal ini, peran dan komitmen Badan Pusat Statistik (BPS) amat diperlukan untuk mendukung ketersediaan data yang dibutuhkan pemerintah, dunia usaha maupun masyarakat. Lembaga yang mengusung visi “Penyedia Data Statistik Berkualitas Untuk Indonesia Maju” memiliki peran sangat strategis. Jika dulu setiap kementerian atau lembaga dapat mempublikasikan data sektoral menurut versinya masing-masing, kini Badan Pusat Statistik telah diamanahkan sebagai “pemasok tunggal” data bagi pemerintah. Sebagai lembaga resmi pemerintah yang bertugas mengurusi bidang perstatistikan sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku, Badan Pusat Statistik harus mampu menyediakan data yang berkualitas dalam arti lengkap, akurat, tepat waktu, benar, dan relevan. Data yang berkualitas, bagi Badan Pusat Statistik adalah sebuah keniscayaan. Sebab misi Badan Pusat Statistik adalah menyediakan data statistik berkualitas yang berstandar nasional dan internasional, Membina K/L/D/I melalui Sistem Statistik Nasional yang berkesinambungan. Mewujudkan pelayanan prima di bidang statistik untuk terwujudnya Sistem Statistik Nasional dan Membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul, adaptif berlandaskan nilai profesionalisme, integritas dan amanah.Data yang berkualitas akan memenuhi semua dimensi kualitas statistik yang disebut Quality Assurance Framework (QAF). yang meliputi relevansi, akurasi, aktualitas, ketepatan waktu, aksesibilitas, koherensi, keterbandingan dan interpretabilitas. Dalam Setiap penyelenggaraannya selalu mengacu kepada konsep standar dan metode yang berlaku secara universal dan berstandar internasional. Sehingga data dan indikator yang dihasilkan memiliki keterbandingan di tingkat nasional juga internasional. Sebenarnya, kualitas data Badan Pusat Statistik sudah semakin baik dari waktu ke waktu. Hal ini terbukti dengan semakin banyaknya lembaga domestik baik lembaga pemerintah, dunia usaha dan masyarakat umummaupun lembaga internasional yang menggunakan publikasi data Badan Pusat Statistik. Kepercayaan pengguna data terhadap data yang dihasilkan BPS harus terus diupayakan peningkatannya. Memang data yang dihasilkan tidak disajikan untuk menyenangkan semua pihak, tetapi harus mengacu pada kondisi yang sebenarnya. Data yang demikian dapat dijadikan pedoman untuk melangkah serta rambu untuk melakukan perbaikan agar tujuan pembangunan dapat tercapai. 

Peningkatan kualitas data tidak serta merta terjadi. Disamping butuh sumberdaya manusia yang handal, kinerja Badan Pusat Statistik hari ini juga harus melibatkan teknologi. Proses pencarian maupun pengolahan data perlu didukung inovasi sejalan dengan perkembangan tehnologi terkini. Munculnya sumber-sumber data dan informasi baru, membutuhkan penanganan baru baik dalam cara pengumpulan maupun pengolahan datanya. Di sisi lain, pengguna data menuntut ketersediaan data yang cepat dan akurat. Program-program pemerintah, seperti penanggulangan Covid-19 misalnya, membutuhkan dukungan data yang cepat. Pelaku dunia usaha saat ini juga berlomba mengumpulkan data dari berbagasi sumber untuk dapat tetap eksis dalam persaingan bisnis mereka. Semakin baik pengelolaan data dan semakin cepat ketersediaan data akan dapat terus untuk membuat produk yang berkesinambungan sehingga memberikan nilai yang baik bagi konsumen.. Untuk ini, mau tak mau pola untuk pengumpulan data dan pengolahan data akan mengalami pergeseran. Metodologi yang selama ini dipakai perlu disesuaikan dengan kondisi perubahan yang ada. Pembaruan teknik penelitian harus bergeser dari yang konvensional ke arah riset yang berbasis digital. Perubahan ini diakibatkan perkembangan masyarakat digital dan perubahan konsep sosiologi digital yang tengah melanda dunia saat ini. Terlebih kondisi pandemi yang terjadi turut memacu laju percepatan transformasi digital ini. Dalam hal ini Badan Pusat Statistik telah menerapkan metode berbasis digital dalam pengumpulan data. Jika sebelum pandemi, kegiatan sensus dan survei bisa dilakukan dengan interaksi langsung dengan masyarakat, kini telah dilakukan adaptasi dan perubahan dalam melakukan sensus dan survei karena adanya keterbatasan pertemuan tatap muka. Untuk memudahkan kegiatan riset di tengah pandemi Covid-19, yang memerlukan rancang ulang sensus dan survei untuk pengumpulan datanya, .BPS juga telah mengkombinasikan antara metode digital/dalam jaringan (online) dengan metoda wawancara langsung. Pemanfaatan dan penguasaan teknis metode digital akan terus dilakukan oleh Badan Pusat Statistik salah satu caranya adalah dengan pemanfaatan big data. Big Data adalah sebuah istilah umum yang mengacu pada teknologi dan teknik untuk memproses dan menganalisa sekumpulan data yang memiliki jumlah yang sangat besar, baik yang terstruktur, semi terstruktur dan tidak terstruktur. Sumber big data amat melimpah, antara lain berupa data ponsel, transaksi keuangan, pencarian dalam jaringan (online), citra satelit, sensor di kota, transportasi dan rumah, sensor di alam, pertanian dan air, data biometrik, Internet of Things (IoT), data media sosial, catatan kesehatan dan konten radio.Untuk dapat memberikan nilai yang bermanfaat, data harus melalui berbagai tahapan pemrosesan terlebih dahulu. Mulai dari pencatatan/pembuatan, pengumpulan, penyimpanan, pengayaan, analisis dan pemrosesan lebih lanjut, hingga penyajian. Aspek yang paling penting dari big data sebenarnya bukan sekedar pada berapa besarnya data yang bisa disimpan dan diolah, akan tetapi kegunaan atau nilai tambah apa yang dapat diperoleh dari data tersebut. Jika kita tidak dapat mengekstrak nilai tambah tersebut, maka data hanya akan menjadi sampah yang tidak berguna. Nilai tambah ini dapat digunakan untuk berbagai hal, seperti meningkatkan kelancaran operasional, ketepatan penjualan, peningkatan kualitas layanan, prediksi atau proyeksi pasar, dan lain sebagainya. Implementasi big data di Badan Pusat Statistik telah dilakukan sejak 2015 mengunakan berbagai sumber big data yang ada. Pemanfaatan Mobile Positioning Data (MPD) terus dikembangkan untuk mendukung estimasi jumlah wisatawan mancanegara, untuk event analysis seperti Asian Games 2018, memantau mobilitas pelaku komuter, pergerakan Wisatawan Nusantara, Wisatawan Nasional (Tourism Statistics), dan mendukung penyusunan delineasi Metropolitan Statistical Area. Citra satelit digunakan dalam kegiatan Kerangka Sampel Area guna mendapatkan data pertanian yang akurat. Sumber big data lainnya dan inisiatif Kecerdasan Artifisial (Artificial Intelligence) juga diimplementasikan sebagai bagian dari percepatan proses bisnis statistik di Badan Pusat Statistik. Hari ini ke depan Badan Pusat Statistik diharapkan bisa memperbanyak kerjasama dengan semua pihak baik kementrian/lembaga, pemerintah daerah, lembaga-lembaga penelitian, dunia usaha dan perguruan tinggi untuk melakukan penelitian dan publikasi bersama. Kualitas Data BPS yang sudah kredibel dan representative, perlu ditindak lanjuti secara terus menerus dengan melakukan inovasi di sisi penyajian data dan informasi yang menarik, akses yang lebih mudah, dan kualitas data yang terjamin. Hari ini ke depan, Badan Pusat Statistik akan terus menghadapi tantangan jaman karena datanya akan selalu dibandingkan dengan data big data. Dan saya yakin BPS akan mampu mengatasinya.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi

(Statistics of Jambi Province)

 Jl.A. Yani No.4 Telanaipura Jambi

 Indonesia

Telp (62-741) 60497 Mailbox : bps1500@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik