22 Agustus 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya
Sejak di rilis pada awal Agustus lalu oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jambi, angka pertumbuhan ekonomi terus menjadi perbincangan hangat. Pasalnya, pertumbuhan ekonomi Jambi pada kuartal-II 2022 mengalami kenaikan sebesar 5,41 persen secara tahunan (y-on-y) dan 4,77 persen secara triwulanan (q-to-q). Angka ini menjadi pertanda baik mulai bangkitnya ekonomi Jambi sejak terdampak pandemi Covid-19. Sebagai salah satu indikator makro ekonomi, angka pertumbuhan ekonomi memang seringkali digunakan untuk menggambarkan perkembangan perekonomian suatu wilayah. Secara rutin, BPS melakukan perhitungan angka ini baik triwulanan maupun tahunan. Meskipun menjadi salah satu indikator penting perekonomian, masih banyak masyarakat yang awam tekait angka tersebut. Mengenal lebih jauh, angka pertumbuhan ekonomi merupakan persentasi dari nilai Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) yang dihasilkan suatu wilayah. Oleh BPS, angka PDRB dihitung dengan menggunakan 2 (dua) pendekatan yaitu Pendekatan Produksi dan Pendekatan Pengeluaran. Meskipun menggunakan dua pendekatan, secara konsep kedua pendekatan ini akan menghasilkan angka yang sama. Dalam menunjang perhitungan angka PDRB, BPS mengumpulkan data dari berbagai sumber, baik itu rumah tangga, pelaku usaha, maupun Instansi dan OPD terkait. Untuk pengumpulan data, dilakukan melalui beberapa kegiatan survei, salah satunya Survei Khusus Triwulanan Neraca Produksi (SKTNP) dengan respondennya adalah pelaku usaha. Survei ini dilakukan untuk menunjang perhitungan PDRB menurut pendekatan produksi.
Sedangkan untuk PDRB menurut Pendekatan Pengeluaran, BPS mengumpulkan data melalui kegiatan Survei Khusus Konsumsi Rumah Tangga (SKKRT) dan Survei Khusus Lembaga Non-Profit Rumah Tangga (SKLNPRT) dengan respondennya adalah rumah tangga, dan lembaga swasta nirlaba. Adapun subsektor lain, dilengkapi dari pengumpulan data ke Instansi yang mengurus sektor terkait.
Berita Terkait
Rilis Bersama Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Jambi yang lebih Tangguh
Mengenal Indikator Sensus Pertanian
3 Istilah Pertumbuhan Ekonomi
Mengenal Metode Baru Penghitungan IDI dan Membedah Indeks Demokrasi Jambi
Rilis Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Jambi Tahun 2021
Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Jambi Tumbuh Menguat Ekonomi Jambi triwulan 2-2023 terhadap triwulan
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi
(Statistics of Jambi Province)
Jl.A. Yani No.4 Telanaipura Jambi
Indonesia
Telp (62-741) 60497 Mailbox : bps1500@bps.go.id