FGD Tantangan Pengembangan Karet di Provinsi Jambi - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi

Layanan Permintaan Data BPS Provinsi Jambi dapat diakses melalui chat center whatsapp 0811 7434 292 dan Saran dan pengaduan dapat disampaikan melalui email pengaduan1500@bps.go.id Terima kasih

Selamat Datang Di Website BPS Provinsi Jambi

Bagi para pengguna data BPS, yuukk berpartisipasi pada Survei Kebutuhan Data melalui link berikut http://s.bps.go.id/SKDJambi2024 Jawaban Anda sangat membantu untuk meningkatkan kualitas pelayanan kami. Terima kasih.

FGD Tantangan Pengembangan Karet di Provinsi Jambi

FGD Tantangan Pengembangan Karet di Provinsi Jambi

23 Juli 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Selasa, 23 Juli 2024 bertempat di Rumah Kito Hotel dan Ressort, Kota Jambi, diselenggarakan FGD dengan tema Tantangan Pengembangan Karet di Provinsi Jambi dalam Kondisi Penurunan Daya Saing Industri Karet Nasional. Kegiatan ini digagas Non Govermental Organization (NGO) Satya Bumi dan Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Jambi.

Kegiatan ini menghadirkan 3 (tiga) Pemantik (Narasumber), yaitu Agus Sudibyo, M.Stat (Kepala BPS Provinsi Jambi), Ir. Agus Rizal, M.M (Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Jambi), dan Zakky Fathoni, S.P., M.Sc (Dosen Program Studi Agrobisnis Universitas Jambi), dengan moderator Dwi Nanto (Manajer Program WALHI Jambi). Hadir pula dalam kegiatan ini perwakilan NGO dari Yayasan Setara dan CAPPA Jambi.

Agus menyampaikan bahwa pertanian merupakan lapangan usaha yang menyerap tenaga kerja terbesar di Jambi. Dalam struktur ekonomi, kontribusi perkebunan dalam PDRB Provinsi Jambi mempunyai nilai tambah tertinggi, dengan persentase yang terus meningkat, serta mempunyai NTP yang paling tinggi dibanding sektor pertanian lainnya.

“Luas karet Jambi menempati urutan kedua tertinggi secara nasional. Akan tetapi, produksi karet kering di Jambi semakin menurun dalam kurun 5 tahun terakhir. Meskipun demikian, karet masih tetap mendominasi ekspor di Jambi”, demikian disampaikan Agus Sudibyo dalam paparannya.

Dalam FGD ini dilakukan paparan dan diskusi mengenai kondisi karet di Jambi, rumusan masalah serta beberapa kajian dari para pemantik dan peserta. Semoga kegiatan ini dapat menjadi masukan dalam kajian mengenai karet di Jambi.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi

(Statistics of Jambi Province)

 Jl.A. Yani No.4 Telanaipura Jambi

 Indonesia

Telp (62-741) 60497 Mailbox : bps1500@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik