Sakernas Agustus 2022 Alat Potret Kondisi Ketenagakerjaan - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi

Layanan Permintaan Data BPS Provinsi Jambi dapat diakses melalui chat center whatsapp 0811 7434 292 dan Saran dan pengaduan dapat disampaikan melalui email pengaduan1500@bps.go.id Terima kasih

Bagi para pengguna data BPS, yuukk berpartisipasi pada Survei Kebutuhan Data melalui link berikut http://s.bps.go.id/SKDJambi2025 Jawaban Anda sangat membantu untuk meningkatkan kualitas pelayanan kami. Terima kasih.

Sakernas Agustus 2022 Alat Potret Kondisi Ketenagakerjaan

Sakernas Agustus 2022 Alat Potret Kondisi Ketenagakerjaan

10 Agustus 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Sejak Senin (8/8/2022), dimulai kegiatan pencacahan rumah tangga sampel Survei Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS) Agustus 2022 oleh Badan Pusat Statistik Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Kegiatan SAKERNAS dilaksanakan pada sejak 08 hingga 31 Agustus 2022. BPS mengerahkan 22 petugas lapangan yang akan melakukan pendataan SAKERNAS di 56 Blok Sensus yang tersebar di 13 kecamatan Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Pada setiap BS dipilih 10 rumah tangga untuk menjadi responden, yang akan diwawancarai petugas lapangan baik secara langsung maupun secara tidak langsung melalui telepon. Sebelum petugas lapangan turun ke lapangan, telah dibekali dengan pelatihan petugas. Hasil dari SAKERNAS Agustus dapat menyajikan indikator ketenagakerjaan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Pada tahun 2021, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Kabupaten Tanjung Jabung Barat sebesar 2,53 persen, yang artinya 2,53 persen dari penduduk usia kerja (15-64 tahun) merupakan pengangguran. Angka ini naik dibandingkan Agustus 2020 yakni sebesar 2,16 persen. Apabila dilihat dari jenis kelamin, perubahan pada periode 2020-2021, TPT laki-laki mengalami penurunan dari 2,28 persen menjadi 1,83 persen, sedangkan TPT perempuan mengalami kenaikan cukup besar dari 1,98 persen menjadi 3,65 persen. Dengan data ketenagakerjaan yang dihasilkan SAKERNAS Agustus, dapat diperoleh indikator ketenagakerjaan yang berguna untuk memenuhi kebutuhan para konsumen data, baik pemerintah daerah, sektor privat/swasta, maupun masyarakat luas pada umumnya pada lingkup Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi

(Statistics of Jambi Province)

 Jl.A. Yani No.4 Telanaipura Jambi

 Indonesia

Telp (62-741) 60497 Mailbox : bps1500@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik